Edisi PEPAK: e-BinaAnak 754 - Apakah Anak-Anak Mendengar Injil atau Cerita dari Alkitab? (I)
TUJUAN: Permainan pertama dalam serial ini dirancang untuk membantu anak-anak menghafal kitab-kitab di dalam Alkitab.
TOPIK: Alkitab, Hafalan / Ulasan
BAHAN:
- Alkitab
- pedang plastik (Atau pedang kardus buatan sendiri)
DURASI: Sekitar 15 menit
PERSIAPAN:
Berilah peringatan terlebih dulu kepada teman sekerja dalam Kristus: Sebelum melakukan permainan ini dengan anak-anak, pastikan bahwa Anda menguasainya karena sesungguhnya mereka akan melemparkan tantangan kembali kepada Anda. Sayang jika Anda tidak bisa menjawabnya.
APA YANG AKAN ANDA LAKUKAN:
Bagilah anak-anak menjadi dua tim yang sama. Pilih salah satu tim untuk bermain dulu. Tim ini akan menyebutkan kitab pertama dari Alkitab. Jika mereka benar, mereka menyerahkan pedang ke tim lain. Beri tahu mereka bahwa jika mereka menyerang tim lain dengan pedang, tim mereka secara otomatis akan kalah. Tim berikutnya menyebutkan kitab kedua dari Alkitab. Jika mereka menyebutkan kitab dengan benar, mereka menyerahkan pedang kembali ke tim pertama. Ini terus berlanjut sampai anak-anak telah menyebutkan semua kitab di Alkitab atau sampai salah satu tim tidak bisa menyebutkan nama kitab berikutnya. Jika tim tidak bisa menyebutkan nama kitab berikutnya, tim lawan harus dapat menyebutkan itu agar menang. Jika anak-anak melakukannya dengan sangat baik, Anda dapat menyuruh mereka mengeja kitab-kitab di Alkitab saat mereka bergiliran menyebutkannya secara berurutan. Anak-anak di tim yang sama bisa saling membantu. Pada awal permainan, perbolehkan anak-anak menggunakan Alkitab mereka untuk membantu mempelajari kitab-kitab.
Mulailah dengan kisah berikut:
Pada suatu hari (sekitar tiga hari yang lalu), ada beberapa anak muda yang ingin menjadi ksatria. Setidaknya, mereka berpikir begitu. Mereka menyukai ide tentang memakai baju besi mengilap, naik kuda terbaik, dan bergaul dengan keluarga kerajaan. Mereka tidak tahu bahwa dibutuhkan berjam-jam latihan untuk memiliki keterampilan yang dibutuhkan untuk menjadi ksatria terhormat. Ksatria-ksatria bijak itu berlatih dan berlatih lagi, mempersiapkan diri untuk pertempuran. Karena ingin menjadi orang-orang muda yang sangat bijaksana, mereka pun memutuskan untuk menambahkan permainan ke latihan mereka. Permainan ini akan menjadi cara yang menyenangkan untuk mengukur efektivitas latihan mereka dan menguji tingkat keterampilan yang dicapai oleh masing-masing orang. Dalam upaya kita untuk menjadi orang Kristen yang kuat, kita juga perlu mempertajam keterampilan kita dengan berdoa dan membaca Firman Allah, Alkitab. Jadi, hai anak-anak Kristen, apakah kalian siap untuk mempertajam keterampilan? Jika ya, ayo kita mulai permainannya! (t/Jing-Jing)
Diterjemahkan dan disesuaikan dari: | ||
Nama situs | : | Kids Sunday School Place |
Alamat situs | : | http://www.kidssundayschool.com/397/gradeschool/christians-quest-1---the-books.php |
Judul asli artikel | : | Christians Quest 1 - The Books |
Penulis artikel | : | Tidak dicantumkan |
Tanggal akses | : | 7 April 2017 |
Kategori Bahan PEPAK: Pengajaran - Doktrin
- Login to post comments
- Printer-friendly version